SELAMAT DATANG DI DUNIA KUPU-KUPU

hati-hatilah, blog ini berpengaruh pada 'kejiwaan' anda, menyebabkan adiksi, dan jangan tiru adegan berbahaya. jadi sering-sering aja mengunjungi blog saya ya :)

klik ENTER untuk melanjutkan !

---------------------------kupu-kupu-------------------------

WARNING !

ENTER

berkisah tentang seorang gadis yang sempat hilang arah dan tujuan karena bingung di arus cinta yang menderanya. terjadi sebuah perdebatan antara dia dan seorang teman, dengan sangat keras kepalanya dia bertanya kenapa begini sakit rasanya jatuh cinta dan sakit hati karena cinta di waktu yang bersamaan?

dan sang teman pun memberikannya beberapa kalimat untuk direnungi

'Sejak kapan kita mencinta untuk di balas? Bukankah sudah cukup membahagiakan jika rasa itu sempat hinggap?'



si gadis masih berusaha mengelak

'Tak ada yang salah dengan mencinta tanpa balas, yang salah adalah harapanku yang terlanjur membumbung tanpa batas.!'

teman pun mulai merasa firasat yang tidak mengenakkan

'hai dengar, andaikan bisa, ingin kutampar pipimu! bukankah esok hari akan ada yang menyambut harapan itu? bukankah suatu hari nanti kau akan menjadi wanita tercinta milik seseorang?

Si gadis terhenyak, badannya gemetar, semua yang dikatakan temannya tak bisa dipungkiri,
tapi...
'Pernah adakah nalar wanita berjalan ketika cinta membiarkannya terlarut dengan perasaan? yah, someday i will, but when?'

(berhenti sejenak di sini teman, lihat apa yang dikatakan gadis. saat itu rasa syukur dan rasa percayanya pada kasih sayang Allah azza wa jalla hilang. beberapa detik dalam hidupnya tersebut, terbuang dengan rasa tidak percaya pada Allah yang telah menjaminkan apapun yang terbaik untuk dirinya. Astaghfirullah, semoga terampuni dosanya... )

sang teman pun sudah dibatas emosinya,
'Kalau begitu, Semoga tamparan tadi menyusupkan sedikit nalar ke kepalamu nona!
Berani jatuh cinta = berani jatuh!
kenapa? karena semuanya adalah sesuatu yang semu!
kuasai saja ilmu sabar, kelola perasaan itu dengan baik!
jadikan saja sebagai pemicu dan penyemangatmu'

sampai di sini, si gadis enggan meneruskan. perasaan menyesal karena beberapa kebodohan terakhir dalam hidupnya menggelayuti, jelas.

dan terakhir, teman sekali lagi mengingatkan

'Kawan, kau masih dibutuhkan di banyak hal, banyak yang merindukan perjuangan-perjuangan kita membenahi zaman ini, bangsa ini. Jika hanya dengan hal sesepele ini perjuanganmu membela agamaNya hancur, melemah, kau akan berkata apa kelak di akhir masa?'

dan ya, malam itu andaikan bisa, si gadis ingin sekali bisa menangis di pangkuan Sang Maha Pencipta. Memohon maaf atas segala khilaf pada Yang Kuasa dan berterima kasih karena IA memberinya seorang teman yang mau mengerti segalanya.

***

jika ditinjau lagi, sampai akhir cerita pun si gadis memang belum bisa mengelola hatinya, masih gamang di tengah-tengah persimpangan perasaannya. tapi, at least dia sadar akan satu hal, bahwa akan terus seperti ini jika cinta yang dia harapkan adalah cinta yang semu. Hanya satu cinta yang tak akan membuat sedikitpun luka, cinta itu malah menghadirkan sejuta cerita, cinta hakiki, cinta dari Illahi Rabbi.



untuk para pecinta yang menginjak remaja, silahkan terus mencari makna cinta, hingga bias warna cinta dari langit ke tujuh Arsy-Nya bisa menemani langkah perjuanganmu!
thanks Intan

date Sabtu, 16 April 2011

1 komentar to “masih seputar cinta lagi”

  1. kupu-kupu
    17 April 2011 pukul 08.23

    benar benar bijak, cerdas !

Leave a Reply:

monggo tinggalkan komentar anda...

telur-ulat-kepompong-kupu kupu

telur-ulat-kepompong-kupu kupu

Copyright © 2011, Kupu-kupu. Diberdayakan oleh Blogger.